05-08-2022 | 1110 Kali
POHUWATO – Pelaksanaan Latsar CPNS Kabupaten Pohuwato tahun 2022 memasuki pekan ketiga, dimana pada pekan ini seluruh agen latsar akan mengikuti seminar rancangan aktualisasi yang digelar selama 2 (dua) hari, dari tanggal 5 s.d 6 Agustus 2022, di ruang kelas A dan kelas B Gedung Diklat BKPP Kabupaten Pohuwato.
Dihadapan para penguji, seluruh Agen Pelatihan Dasar CPNS Golongan II dan Golongan III Angkatan XIX dan LII dituntut mampu memaparkan dan menyakinkan para penguji apa yang menjadi rancangan aktualisasi yang menjadi prasyarat kelulusan latsar CPNS.
Sebelumnya, 49 agen latsar CPNS ini telah mengikuti kegiatan pematangan rancangan aktualisasi nilai-nilai dasar PNS yang terdiri dari nilai-nilai ANEKA melalui pembimbingan dan penyempurnaan rancangan aktualisasi pada tanggal 3 s.d 4 Agustus 2022.
Kepala Bidang KPAD melalui Analis SDM sub Kediklatan, Bonis Djaladjani, SE mengungkapkan kegiatan seminar rancangan aktualisasi Peserta Latsar CPNS ini untuk menguji inovasi 49 agen Latsar CPNS sebelum memasuki masa habituasi selama 30 hari di satuan kerja masing-masing.
“49 Agen Latsar ini mengikuti uji inovasi melalui seminar yang dimulai hari ini dari jam delapan pagi sampai jam lima petang. Sebelumnya, mereka telah mengikuti kegiatan pembimbingan yang meliputi penggalian potensi pemahaman peserta terhadap kualitas penetapan isu dan pelaksanaan kegiatan, pemahaman peran dan kedudukan PNS dalam NKRI serta nilai-nilai ANEKA, dan juga komitmen peserta untuk mengaktualisasikan nilai-nilai dasar tersebut pada setiap pelaksanaan kegiatan”, ungkap Bonis Djaladjani.
Menurutnya, saat pembimbingan kemarin seluruh agen latsar dibimbing dan dipandu oleh masing-masing coach dan mentor, yang kemudian akan diuji selama 2 hari kedepan oleh tim penguji yang terdiri dari fasilitator dan Fungsional Widyaiswara BPSDM Provinsi Gorontalo. (ysm)
08-08-2022 | 781 Kali
Seminar Rancangan Aktualisasi Agen Latsar CPNS Kabupaten Pohuwato Tahun 202205-08-2022 | 1111 Kali
Uji Nyali di Caraka Malam dan Penutupan ASBN Latsar CPNS Tahun 202225-07-2022 | 4575 Kali
Bupati Pohuwato Buka Pelatihan Dasar Bagi 49 CPNS Formasi 2021 Kabupaten Pohuwato18-07-2022 | 716 Kali
Cek In Agen Latsar CPNS Angkatan XIX dan Angkatan LII Provinsi Gorontalo Tahun 202217-07-2022 | 672 Kali
Penandatanganan Perjanjian Kerjasama Tentang Pelaksanaan Pelatihan Dasar CPNS Tahun 202222-06-2022 | 860 Kali
Wabup Suharsi Buka Pelatihan Dasar CPNS Formasi 2019 Kabupaten Pohuwato21-06-2021 | 1241 Kali
02-09-2024 | 78782 Kali
Ini Fungsi Tombol Reset Pendaftaran di Akun SSCASN Bagi Formasi PPPK Guru21-07-2021 | 20703 Kali
Dokumen Apa Saja Yang Menjadi Syarat Usul Penetapan NIP CPNS? Berikut Penjelasannya08-11-2020 | 18723 Kali
Resmi: Pemda Kabupaten Pohuwato Terima 195 CPNS Untuk Tahun Anggaran 201812-09-2018 | 14778 Kali
Nilai TKP, TIU dan TWK Tentukan Lolos Tidaknya Peserta SKD ke SKB12-02-2020 | 9616 Kali
Inilah Daftar 151 Pejabat Struktural Pemkab Pohuwato Yang Baru Dilantik31-12-2018 | 8884 Kali
1095 Pelamar di Instansi Pemkab Pohuwato Dinyatakan Lolos Tahap Seleksi Administrasi CPNS23-10-2018 | 8030 Kali
Surat Edaran Menpan tentang Status Kepegawaian Honorer Dihapus per 28 November 202308-06-2022 | 7506 Kali
324 Peserta SKD CPNS Pohuwato Lolos ke Tahap Seleksi Kompetensi Bidang02-12-2018 | 7327 Kali
Per 1 Juli 2021, PNS Susun SKP Berdasarkan Permenpan RB Nomor 8 Tahun 202129-04-2021 | 7037 Kali