21-02-2019 | 1067 Kali
POHUWATO – BKPP Pohuwato saat ini tengah mempersiapkan pelaksanaan ujian untuk peserta rekrutmen P3K Tahap I. Berdasarkan hasil seleksi administrasi, sebanyak 23 peserta seleksi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja atau P3K Tahap I untuk eks Tenaga Honorer Kategori II dan THL TB Penyuluh Pertanian instansi Pemerintah Kabupaten Pohuwato telah dinyatakan lolos ke tahapan selanjutnya.
Sesuai rencana Panselnas, peserta akan mengikuti ujian seleksi P3K yang dijadwalkan tanggal 23 dan 24 Februari 2019. Untuk itu, BKPP Pohuwato segera melaksanakan simulasi CAT UNBK bagi peserta seleksi dengan maksud untuk mengenalkan secara dini tentang proses dan tata cara ujian menggunakan perangkat computer, Kamis 21 Februari 2019, bertempat di Ruang Multi Media SMA Negeri 1 Marisa.
Kepala Bidang KPAD, Rahmat Maruf mengatakan proses pendaftaran rekrutmen P3K Tahap I sudah selesai. Untuk itu, bagi peserta yang dinyatakan lolos ke tahapan selanjutnya, oleh BKPP Pohuwato dikenalkan tata cara ujian menggunakan computer berbasis CAT UNBK agar peserta tidak kebingungan nanti saat pelaksanaan ujian.
Dalam penjelasannya secara teknis, Kabid Sinka Ismail Pomalingo mengatakan bahwa Sistem ujian pada rekrutmen P3K ini mirip dengan ujian seleksi CPNS yang dilaksanakan pada bulan november tahun 2018 kemarin. Ujiannya menggunakan sistem Computer Assited Test (CAT) atau sistem ujian berbasis komputer. Hanya saja, untuk ujian peserta rekrutmen P3K tidak menggunakan sistem CAT milik Badan Kepegawaian Negara. Tetapi, menggunakan sistem CAT untuk Ujian Nasional Berbasis Komputer atau UNBK dari Kementerian Pendidikan.
Selain itu, dikenalkan kepada peserta tentang tata cara masuk ruang ujian hingga mengenalkan kepada peserta mengenai kelompok soal yang akan diujikan nanti yang terdiri dari Manajemen, Sosial Kultur dan Teknis. (rw)
17-01-2025 | 402 Kali
Sebanyak 627 Pelamar PPPK Tahap I Pohuwato Lulus Seleksi Administrasi14-11-2024 | 844 Kali
Pelaksanaan SKD CPNS Pemkab Pohuwato Tahun 2024 di Tilok Hotel Elmadinah29-10-2024 | 1248 Kali
BKPSDM Selenggarakan Diskusi dan Sosialisasi PPPK Tahun 2024 Secara Daring02-10-2024 | 505 Kali
Tata Cara Melakukan Sanggahan pada Seleksi Administrasi CPNS Tahun 202419-09-2024 | 5594 Kali
16 Pelamar Formasi CPNS di Pohuwato Tidak Lolos Seleksi Administrasi18-09-2024 | 905 Kali
2 Lulusan Polbit STTD-PTDI dan 1 Lulusan IPDN Terima SK CPNS17-09-2024 | 755 Kali
02-09-2024 | 119933 Kali
Dokumen Apa Saja Yang Menjadi Syarat Usul Penetapan NIP CPNS? Berikut Penjelasannya08-11-2020 | 25702 Kali
Ini Fungsi Tombol Reset Pendaftaran di Akun SSCASN Bagi Formasi PPPK Guru21-07-2021 | 24014 Kali
Resmi: Pemda Kabupaten Pohuwato Terima 195 CPNS Untuk Tahun Anggaran 201812-09-2018 | 14999 Kali
Surat Edaran Menpan tentang Status Kepegawaian Honorer Dihapus per 28 November 202308-06-2022 | 10247 Kali
Nilai TKP, TIU dan TWK Tentukan Lolos Tidaknya Peserta SKD ke SKB12-02-2020 | 10127 Kali
Inilah Daftar 151 Pejabat Struktural Pemkab Pohuwato Yang Baru Dilantik31-12-2018 | 9987 Kali
1095 Pelamar di Instansi Pemkab Pohuwato Dinyatakan Lolos Tahap Seleksi Administrasi CPNS23-10-2018 | 8280 Kali
324 Peserta SKD CPNS Pohuwato Lolos ke Tahap Seleksi Kompetensi Bidang02-12-2018 | 7579 Kali
Per 1 Juli 2021, PNS Susun SKP Berdasarkan Permenpan RB Nomor 8 Tahun 202129-04-2021 | 7466 Kali