Butuh Dukungan Pemerintah Daerah Untuk Pembangunan Gedung CAT Yang Representatif

05-05-2017 | 784 Kali


Sejak tahun 2014, Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan Daerah Kabupaten Pohuwato telah memanfaatkan dan menerapkan Sistem Computer Assisted Test (CAT) dalam setiap proses rekrutmen dan peningkatan kompetensi aparaturnya. Pun demikian, hanya sedikit Aparatur yang paham dengan sistem kerja teknologi ini.

CAT (Computer Assisted Test) adalah salah satu metode ujian dengan alat bantu komputer yang digunakan untuk mendapatkan standar minimal kompetensi dasar maupun standar kompetensi kepegawaian. Program unggulan BKN ini sebagai upaya untuk mewujudkan tuntutan masyarakat dalam perekrutan PNS yang adil. Seiring perkembangannya, sistem ini digunakan pula sebagai sarana untuk menghasilkan aparatur yang profesional dibidangnya. CAT terdiri atas Tes Kompetensi Dasar (TKD) dan Tes Kompetensi Kepegawaian (TKK).

Sejak diluncurkan BKN, awalnya BKPPD masih menggunakan fasilitas Laboratorium Komputer sebuah perguruan tinggi di Kabupaten Pohuwato dalam perekrutan CPNS formasi tahun 2014. Ditahun yang sama pula, BKPPD memasukkan kegiatan peningkatan sarana prasarana kantor pengadaan komputer CAT dalam dokumen perencanaan untuk tahun 2015.

Saat ini, Sarana Computer Assisted Test (CAT) BKPPD telah digunakan dalam setiap manajemen kepegawaian, seperti Ujian Dinas Tingkat I dan II serta UPKP, Job Bidding, Evaluasi Jabatan, bahkan try out bagi yang akan mengikuti tes CAT. Tak hanya itu, sebagai sarana prasarana milik Pemerintah Daerah, fasilitas ruang CAT sering digunakan untuk kegiatan yang membutuhkan sarana komputer dan jaringan internet, seperti, pengisian anjab, pelatihan e-monep dan lain sebagainya.

Menurut Kepala Sub Bidang Pemanfaatan Teknologi Informasi Kepegawaian Bidang Sinka, Syaiful Safril Luma bahwa sejak terbangunnya sistem CAT di BKPPD tahun 2015 telah ada 30 lebih kegiatan yang dilaksanakan dengan memanfaatkan sarana prasarana CAT secara gratis dan tidak dipungut biaya.

Sayangnya, gedung CAT BKPPD belumlah memenuhi standar secara nasional. Hanya dengan memanfaatkan Ruang Aula BKPPD, sarana CAT saat ini telah dilengkapi dengan 50 unit perangkat CAT, 1 Server, 1 AC standing floor, 2 CCTV, 2 lemari loker kayu. Butuh dukungan dari Pemerintah Daerah untuk Pembangunan Gedung CAT yang representatif dengan fasilitas yang memadai berstandar Nasional.

Kedepan, CAT akan selalu diterapkan dalam setiap proses manajemen Aparatur Sipil Negara di lingkungan Pemda Kabupaten Pohuwato untuk menghasilkan PNS yang profesional dan berkwalitas. (sinka)
 



Silakan berikan komentar atau saran tentang topik: Butuh Dukungan Pemerintah Daerah Untuk Pembangunan Gedung CAT Yang Representatif, melalui tombol komentar dibawah.

Bagikan Informasi ke teman:

Hak cipta © BKPSDM Kabupaten Pohuwato
Semua Hak Dilindungi
Dikelola oleh Bidang P2 Inka
Peta Situs | Hubungi Kami